Senin, 31 Desember 2018

BOOKS REVIEW - BLURRED LINE BY LAUREN LAYNE

Sebagai penikmat novel steamy-romance, gue nggak mungkin ngelawatin buku yg satu ini!! Thanks to Chapter : Interactive Stories yg udah nunjukin gue ke jalan yg lurus dalam pencarian panjang gue mencari buku-buku hawt nan romantis ini. Wkwkwkwk


Wagelasih, seperti Truth or Dare, gue akhirnya nyari buku ini. Berhubung lamaaa cuy kalo gue  harus nunggu update-an tiap hari Jum'at. Salah siapa, books-nya dari buku yg udah terbit, jadi gue spoiler wkwkwkw.

Baca review Truth or Dare

Nah ini cover di apps Chapter-nya.

Nice cover btw, tapi kok ceweknya kaya di bawah umur ya wkwkwk




Ini Cover buku aslinya:

Hawt batts!


Mari kita diam sejenak untuk menikmati keindahan cover buku yg menggoncang nurani ini.


Informasi buku :

Judul : Blurred Line (Love Unexpectedly book #1)
Pengarang : Lauren Layne
Tanggal Publikasi : 25 Agustus 2015
Publisher : Loveswept
Jumlah Halaman : 221 halaman
Tipe : Ebook
Bahasa : Inggris

Sinopsis:

Saat Parker Blanton dan Ben Olsen pertama kali bertemu di tahun pertama mereka kuliah, koneksi mereka seketika terjalin - dan platonik . Enam tahun kemudian, mereka masih bersahabat baik dan berbagi apartemen trendy di distrik Northwest, Portland. Tapi saat Parker dicampakkan kekasihnya tanpa alasan yg jelas, Parker mulai tertarik dengan hubungan-tanpa-ikatan yg Ben jalani selama ini. Masalahnya, walaupun dengan Ben sebagai mak comblangnya, Parker masih tidak bisa melakukan sex secara casual - sampai dia mencobanya dengan Ben.

Kesepakatan diantara mereka berjalan dengan sempurna...awalnya. Sex yg menakjubkan dan persahabatan yg solid, tanpa ada ikatan romantis yg kacau. Tapi saat mantan kekasih Parker mengajaknya untuk kembali bersama, Ben sangat terkejut dengan tikaman rasa posesif. Dan saat Ben mencari teman kencan dari tempatnya bekerja, Parker menemukan dirinya merasakan kecemburuan yg asing. Saat persahabatan mereka berada di ujung tanduk untuk pertama kalinya, Parker dan Ben manghadapi ancaman nyata : Mungkin mereka tidak bisa kembali seperti dulu. Dan mungkin, jauh dalam hati mereka, mereka tidak ingin kembali.

***

Buku Lauren Layne pertama yg gue baca. Ceritanya mengalir dengan alami, Parker dan Ben, yg awalnya hanya menjalin hubungan platonik, harus menghadapi ujian dalam persahabatan mereka. Parker, cewek yg suatu hari dicampakkan begitu saja oleh kekasihnya, mulai berpikir untuk mejalani kehidupan seperti sahabat sekaligus teman serumahnya, Ben, yg selama ini menjali hubungan tanpa ikatan dan berganti-ganti pasangan tidur setiap malamnya. Pada akhirnya Ben dan Parker membuat kesepakatan untuk menjadi teman tidur, dan saat semuanya sudah dirasa complicated, untuk mengakhiri kesepakatan itu, salah satu diantara mereka harus mengucapkan kata kunci, 'Cello'.

Tema novel ini gue suka banget. Banyak yg bilang cewek dan cowok nggak akan bisa berteman, tanpa ada salah satu yg baper. Parker dan Ben juga awalnya sangat percaya diri dengan hubungan platonik mereka, hingga mereka berani membuat kesepakatan. Namun mereka nggak tau kalo mereka berdua telah bermain-main dengan sesuatu yg  berbahaya, perasaan.

Di novel ini gue bisa melihat perubahan pandangan Parker dan Ben dari seorang sahabat berubah menjadi sesuatu yg lain.  Meskipun mereka berusaha menghindari perasaan itu dengan berbagai cara, tapi perasaan itu nyata, dan mereka berdua merasa asing dengan perubahan itu. Moment yg paling bikin hati gue sakit adalah saat hubungan mereka mulai menyadari perasaan masing-masing sekaligus saat mantan pacar Parker kembali hadir di kehiduapan mereka. Pada akhirnya, Ben mengakhiri kesepakatan itu dengan mengucapkan kata kuncinya, Cello.

He leans forward so we're eye to eye, and the look on his face is lethal as he utters the one word i never imagined hurting so much : our safe word.
"Cello".
And just like that, my best friend walks out of my life.

Ah, gue jadi teringat lagi rasa sakitnya saat membaca bagian ini. I know how you feel, Parker. Hiks
Tapi endingnya happy. Syukurlaah.

Gue sangat suka novel ini. Gue bisa tau apa yg ada di pikiran Ben dan Parker, dan POV mereka di setiap proses perubahan perasaan mereka satu sama lain. Novel ini juga menurut gue nggak terlalu drama, cerita ini bisa terjadi sama siapa aja di kehidupan nyata. Cerita yg sangat real yg sukses membawa gue terhanyut dalam setiap adegannya. Nggak lupa adegan sex mereka yg huuuuuuh! Kok mendadak panas ya nih cuaca wkwkkw..  

Dari novel ini gue belajar banget sih, cinta itu nggak memandang pada siapa dia akan jatuh. Perasaan itu mungkin bisa menghancurkan sebuah hubungan persahabatan, tapi kenapa nggak dicoba untuk menyatakan? Siapa tau perasaan itu sama. Seperti Parker dan Ben. Seperti Ayudia dan Dito : Teman tapi menikah. Eaaaaaa :D

Gue kasih bintang berapa yak?






Reccomended banget!!!

Kalo tertarik baca secara online, bisa klik disini

Enjoy !!

0 komentar:

Posting Komentar

 

Romance Books and Beauty Template by Ipietoon Cute Blog Design